Tubuh, Jiwa dan Roh

Pondok tapa, 7 April 2020

Manusia mempunyai tubuh, roh , dan jiwa. Masing masing punya hukum nya. Kalau kena malaria ya minum obat malaria dan berdoa. Gak cukup sakit malaria diusir dalam nama yesus.


Kalau org berdosa maka rohaninya sakit. Ya menerima zakramen tobat.
Kalau pikirannya terganggu ya perlu psikiater atau psikolog. Gak bisa makan obat panadol. 


Memang semua berhubungan satu sama lain tp tidak serta merta hukum satu diterapkan untuk semua hukum.
Masak ge org kecelakaan lecet lecet atau ada tulang patah cukup berdoa???? Ya luka a pacak infeksi dan tulang a dan bisa nyatu. Ya perlu betadine atau piencehuang untuk lukanya sembari berdoa. 


Masak ge kena virus covid yg menyerang fisik terus diusir dalam nama yesus pakai hukum rohani??? Ya gak iso toh. Cari hukum fisik utk melaqan virus misalkan dengan meningkatkan daya tahan tubuh dg vitamin, makanan bergisi, pola hidup teratur dst.


Orang yg sakit degeneratif, karena genetik ( keturunan ), kadang diabet atau darah tinggi bisa karena keturunan. Kedua hal tsb menyangkut hukum fisik, ya ditangani secara fisik. 


Misalkan, orang yg secara genetik ada keturunan gula darah perlu disiplin tinggi perawatan diri dg misalkan 1. Mengasap, 2. Membalur, 3. Enema. 4. Menjaga pola makan. Lha tahu diabet keturunan tp males perawatan diri dan makanan apa saja diembat, ya bagaimana bisa normal.
Atau sakit diabet mau diobati dengan doa, dalam.nama yesus hai diabet sembuhlah … ya gak iso lah. Hukum rohani masak utk mengatasi hukum fisik???


Contoh lagi, ada yang secara genetis dia darah tinggi. Dia gak konsul dg dokter secara teratur, gak mau perawatan diri misal dg 1. Balur 2. Enema rutin 3. Mengasap. 4. Menjaga pola makan sehat sesuai ahli gisi. Gak jaga pola makan, makan apa aja diembat. Ada lagi yg sudah tahu darah tinggi masih saja minum alkohol. 


Atau darah tinggi karena genetis, mau disembuhkan dengam hukum rohani ” dalam nama yesus sembuhlah darah tinggimu … ” ya gak iso. Atau diobati dg ikut ekaristi tiap hari, ya gak bisa.
Memang diakui minum obat dokter dan perawatan diri akan menjadi sempurna dibarengi dengan doa..tp gak bisa dg mudah doa menggsntikan hukum fisik dan hukum kejiwaan.


Sederhana saja la baru saja ko ahan buang buang air besar karena salah makan. Dari jam 18 wib sampai jam 23 wib. La berdoa terus menerus. La teriak teriak kepada Tuhan, ya gak sembuh dengan teriak terus kepada Tuhan.


Lha mencret dan muntah itu sakit fisik, gak iso cukup berdoa salam maria atau bapa kami terus sembuh.


Ya pergi ke dokter minum obat dokter dan diinfus. Atau ada metode lain yakni metode doktor greta zahar dengan enema dan minum kopi telor dan jus.
Baru sembuh setelah ditangani secara hukum fisik diiringi dengan berdoa. Jangan dibalik cukup berdoa tanpa usaha menangani sakit mencretnya. 


Doa doa kita selalu dikabulkan tuhan. Kadang tuhan bisa menolong kita melalui orang orang di sekitar kita seperti dokter atau orang lain. Sering mata dan telinga kita tertutup dengan bantuan Tuhan di sekitar kita. Kita pikir Tuhan itu bantu dengan cara spt st paulus ada cahaya terang dan suara menggelegar. No!!!  Allah bisa menolong lewat para dokter, lewat ilmuwan yg berlomba menemukan vaksin, lewat tetangga kita dst.


Masakan markus sakit gigi berlobang dan kena sarafnya bakalan sembuh dengan doa rosario tiap hari.dan ekaristi tiap hari??? Wah lama lama spt orang kristen bethel Mau mengusir virus dg dalam nama yesus!!! Gigi berlobang markus bisa sembuh ya dengan bantuan dokter jimny, dokter gigi dan diiringi dengan berdoa. !!
Ibu kandung pst sudah bertahun tahun minum obat dari dokter kris ahli penyakit jantung rs panti rapih jogja. Efek minum obat bertahun tahun,  tahun lalu kaki membengkak …


Pst konsultasi dengan doktor greta zahar di suko rejo jawa tengah tentang kondisi ibu.. Beliau menyara kan agar dibalur dengan aneka ramuen herbal dan enema dari bahan herbal karya nya. Beliau memberi bekal pastor beberapa bahan tsrsebut utk enema dan balur ibu. Maka Pst pulang ke jogja untuk membalur ibu dan enema sesuai dengan pakar nano teknologi tersebut.


Ibu pastor yang tekun berdoa rosarip dan tekun mengikuti ekaristi berkata ,” dokter kris ahli spesialis penyakit dalam di RS panti rapih jogjakarta adalah utusan Tuhan dan pastor juga utusan Tuhan.” Dia mampu merengkuh keduanya dengan luwes,. Dia bukan menerima hanya satu dan membuang yang lain. Dia merengkuh keduanya.

Maka ibu setia kontrol ke dokter setiap bulan dan setia minum obat dokter dan ibu mau mengikuti saran pastor, yakni dibalur dengan rempah rempah dan enema dengan rempag rempag.

Seminggu setelah balur kondisi pulih. Dia umur 86 th bisa terbang ke bali untuk tengok kakak. Dia bisa terbang ke papua selatan kabupaten merauke ketika ada peresmian pusat spiritualitas serapu nerauke.

Sekarang pastor tetap mengirim rutin bahan bahan balur dan enema dari racikan tradisional untuk enema mama setiap 1 bulan sekali enema. Syukur kepada Allah sekalipun minum obat dokter jantung setiap hari, ibu normal.


Allah bisa menolong ibu lewat dokter kris, lewat doktor greta zahar, lewat tetangga, lewat sahabat, lewat siapa saja yang Tuhan kehendaki. Itulah jawaban dia berdoa setiap hari dan tekun ekaristi setiap minggu. Tuhan menolong ibu lewat manusia!!!! Bukan lewat penampakan hebat !!!!


Hukum rohani, jika dokter jimmy atau edy gelisah karena ada dosa. … ya gak bisa diobati dengan mencabut gigi sampai ompong atau diguyur pakai betadine. 
Obat sakit rohani ya berdoa pribadi, ekaristi, dan menerima sakramen tobat. 
Hukum kejiwaan, contoh mudah. Orang phobia dengan binatang ulat atau kucing. 
Lha gak bisa diobati dengan minum obat dokter atau mengaku dosa kepada seorang imam. Phobia tidak bisa sembuh cukup dg rosario atau ekaristi!!


Kita harus terapy dia , diobati psikisnya. Ada metode mengatasi phobia. 
Terus gak perlu doa??? Ya terapy sambil berdoa bagus toh.


Tuhan mau menyelamatkan manusia tetapi kalau manusia tidak mau maka Tuhan juga tidak bisa berbuat apa apa. 
Ada orang jakarta ko adrian anak ibu ema minta tlg mendoakan cici nya / kakak kandung nya. Cicinya sedang sakit diabet.
Ya memang bisa eh begitu??? Pastor doakan dalam ekaristi setiap hari. Ibu ema doakan dalam ekaristi setiap hari .
Tetapi orang yang bersangkutan tidak berusaha??? Memang bisa kah dg kita doakan ekaristi lalu diabet org yg kita doakan jadi normal?


Sedangkan orang yang diabet, enggak berusaha mengatasi nya dengsn tekun disiplin atas bantuan medis atau dari ilmuwan  seperti doktor greta zahar atau ilmuwan lain???


Orang lain mendoakan  setiap hari tetapi yg sakit diabet makan sesukanya, pola hidupnya enggak teratur, dia gak pernah konsul ke dokter, dia gak pernah perawatan diri pakai metode doktor greta zahar atau metode lain.

Terakhir pastor mengangkat satu kisah dari paroki st fransikus xaverius koba. Beberapa tahun silam PDKK karismatik pangkalpinang mengundang pendoa hebat dari luar bangka. Dalam acara tersebut ada pelayanan doa setiap orang dengan penumpangan tangan di atas kepala. Seorang ibu dari paroki tsb datang meminta pelayanan doa dari orang hebat tersebut supaya dia mempunyai anak karena perkawinannya bertahun tahun belum juga dikaruniai anak. Dia pun belum mantab atau belum yakin dengan doa tersebut maka dia meminta kepada saya untuk mendoakannya.

Sebelum berdoa untuk nya pastor bertanya kepadanya , apakah kamu masih satu ranjang dengan suamimu?

Jawabnya, ” tidal!”

Apakah kau masih masih bersetubuh dengan suamimu?

Sudah 2 tahun lebih , tidak.

Lha loh, bagaimana mungkin doamu bisa dikabulkan Tuhan, kalau kalian tidak berhubungan intim? Mana mungkin kamu hamil karena Roh Kudus seperti bunda maria lho!!!

Silahkan perbaiki / rekonsiliasi lebih dahulu dengan suamimu, baru kalian berdua datang kemari.

Ada lagi yang minta doa spy dia dapat anak.

Apakah kamu masih hidup serumah dengan suami?

Masih

Apakah kamu masih tidur seranjang dengan suami?

Masih

Apakah kalian masih berhubungam intim dengan suami

Masih

Apakah kamu minum pil KB rutin?

Masih

Nah loh, gimana kamu ini.

Apakah suamimu mengetahui bahwa kamu minum pil KB?

Enggak!!! Dia yang mau mempunyai anak sedang kan saya gak mau mempunyai anak. Karena saya mempunyai penyakit darah tinggi. Jika hamil bisa membahayakan nyawa saya.

Nah loh memang bisa kah kamu hamil dengan minum obat KB???


Yah nanti seperti orang bethani lama lama.
Kadang Tuhan mengambil kepunyaan ku ( ego ), kadang untuk melatih sikap kemelekatan. St yohanes dari salib, segala galanya adalah milik Allah dan kita hanya dititipi oleh Allah . 


Ketika titipan milik Allah diambil sangat mungkin Allah memberikan lagi milik Nya. Yang lebih baik. Kisah ayub menginspirasi kejadian ini. 


Sorga bisa kita alami ketika kita mampu melepas secara pikiran, secara rohani dan secara fisik. Kemelekatan adl sumber penderitaan..sikap melepaskan adl kunci hidup bahagia. Semakin kita melepas, semkin Tuhan memberi mengganti yang lebih indah.


Semoga hati yg terbuka mengerti hal ini.  Semoga bermanfaat. Salam hangat dari puri sadhana

Tinggalkan Balasan